Monday, September 28, 2015
0 comments

Anda Harus ke Papua Barat, Berikut Alasannya

9/28/2015 06:59:00 PM
Senja di sebelah pasar Boswesen, Sorong (Foto: Senja Moktika)
TRAVELING sering kali dipergunakan untuk melepas penat, dalam melepas penat terkadang kita tidak tahu harus kemana dan membutuhkan banyak alasan kenapa harus kesana dan apa yang saya dapatkan disana.

dan disini saatnya saya merekomendasikan salah satu lokasi yang bisa jadi sebuah tempat untuk melepas penat dalam kehidupan sehari-hari anda, dan saya bisa memastikan kalau anda pasti tak pulang ketika sampai disini, entah kenapa? Langsung saja!

Berada jauh di ujung timur Indonesia, inilah beberapa alasan mengapa Anda harus berkunjung ke Papua Barat, minimal untuk satu kali saja.

1. Senjanya Begitu Cantik
 
Senja di Tembok Berlin, Sorong - Sumber: Senja Moktika

Jika Anda seorang pencinta senja, Anda harus mampir ke kota Sorong. Di kota ini, Anda bisa menemukan warna-warna senja yang mungkin tidak pernah Anda jumpai sebelumnya. Jadi, jangan kira Anda hanya bisa melihat senja yang cantik di Kepulauan Raja Ampat saja, ya. Di berbagai sudut Provinsi Papua Barat yang lain, masih ada banyak tempat yang senjanya begitu cantik.

2. Ada Salah Satu Surga Bawah Laut Dunia

 
Sumber: Flickr


Sumber: Misool Eco Resort

Selama ini, Kepulauan Raja Ampat yang berada di Provinsi Papua Barat kerap dikenal sebagai "Amazon of the Sea" karena keindahan bawah lautnya yang amat luar biasa. Sebagai sebuah kepulauan, Raja Ampat pun memiliki banyak pulau yang bisa Anda kunjungi. Di sebelah utara Raja Ampat, Anda pun bisa mengunjungi Pulau Misool yang berbatasan langsung dengan Laut Seram. Terletak cukup jauh dari pusat Raja Ampat, Misool memiliki sejuta pesona yang mungkin tidak Anda jumpai di tempat lain, sehingga sangatlah tidak mengherankan jika Misool, yang menjadi bagian dari Kepulauan Raja Ampat telah dianggap sebagai salah satu surga bawah laut dunia.

3. Ada Wayag yang Ikonik

Sumber: Huffington Post


Wayag telah menjadi ikon dari Kepulauan Raja Ampat. Gugusan karst yang menjulang tinggi begitu cantik, beralaskan laut berwarna biru kehijauan di tengah laut Raja Ampat yang begitu jernih dan biru. Untuk bisa melihat seluruh gugusan Wayag, Anda pun harus mendaki salah satunya dan melihat betapa luasnya kawasan ini. Tidak hanya terlihat cantik dari atas, Wayag pun menjadi salah satu habitat hiu terbesar di Kepulauan Raja Ampat.

4. Ada Begitu Banyak Tempat Wisata Pantai

Sumber: Senja Moktika
Di Provinsi Papua Barat, tidak hanya Kepulauan Raja Ampat saja yang terkenal akan pantai-pantainya yang cantik. Sebelum menyeberang ke Kepulauan Raja Ampat, mampirlah ke Tanjung Kasuari. Sebagai sebuah daerah kelurahan di Kota Sorong, Tanjung Kasuari menjadi salah satu tempat wisata favorit, terutama bagi para warga Sorong. Tanjung Kasuari sendiri terkenal akan pantai-pantainya yang begitu cantik, dengan pasir putih serta air laut yang masih berwarna biru jernih. Terutama di akhir pekan, Tanjung Kasuari selalu ramai dikunjungi oleh para warga Sorong. Jadi, jumlah tempat wisata pantai di Papua Barat memang banyak sekali. Tidak hanya ada di Kepulauan Raja Ampat saja, tapi juga di bagian Papua Barat yang lain.
(hth/mcn)


Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di gudang-go.blogspot.com

0 comments:

Post a Comment

 
Toggle Footer
Top