Monday, September 28, 2015
One comments

Klaim Arkeolog Temukan Sisa Jasad Mona Lisa

9/28/2015 04:31:00 PM
Lukisan Mona Lisa (Foto: NBCNews)

ITALIA - Siapa yang tidak mengenal lukisan Mona Lisa karya Leonardo da Vinci? Tentu tidak sedikit orang mengetahui lukisan wanita berambut panjang tersebut. Para arkeolog mengklaim, tengah menemukan sisa jasad wanita yang dilukis Leonardo tersebut.

Berdasarkan catatan sejarah mengatakan lukisan Mona Lisa itu merupakan sosok wanita bernama Florentine Lisa Gherardini. Florentine lahir pada 1479, dan di 1403, suaminya diyaikini meminta Leonardo da Vinci untuk melukis dirinya.

Setelah suaminya meninggal, Florentine menarik dirinya ke sebuah biara di Florence, di mana dia tinggal sampai kematiannya pada 1542.

Berbekal data tersebut, arkeolog Silvano Vinceti dan timnya mengatakan hal itu cukup menuntun mereka untuk menemukan tempat peristirahatan Florentine Lisa Gherardini.

Pada 2011, Silvano dan rekannya mulai melakukan penggalian tubuh terhadap jenazah yang meninggal bertepatan dengan data mereka dapatkan.

Sejak saat itu, tim menemukan lusinan kerangka. Sebagian besar dari mereka (sisa tulang) dieliminasi saat tes penanggalan karbon mengungkapkan mereka (tulang-tulang) terlalu tua untuk menjadi Leonardo da Vinci Mona Lisa.

Namun, sekumpulan tulang yang ditemukan dari kuburan di biara Sant’Orsola, tampaknya tepat dengan tahun dan tanggal Mona Lisa meninggal.

Sebagaimana dilaporkan Softpedia, Sabtu (26/9/2015), sekumpulan tulang yang dianggap cocok dengan Mona Lisa tidak lengkap. Hanya ada potongan sedikit tulang paha, tulang kering, dan pergelangan kaki, dan tanpa tengkorak kepala.

Sisa-sisa jasad yang rusak parah tidak bisa dilakukan tes DNA. Meski demikian, Silvano Vinceti dan timnya cukup yakin telah menemukan sisa wanita yang pada abad lalu berpose untuk Leonardo da Vinci.

“Ada konvergensi elemen, di atas dan melampaui hasil test karbon 14 yang mengatakan, kami mungkin telah menemukan makam Lisa. Saya bicara tentang analisis sejarah, antropologi, dan arkeologi yang telah dilakukan dengan penuh semangat,” kata Silvano Vinceti dalam sebuah wawancara.
(din/mcn)
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di gudang-go.blogspot.com

1 comments:

 
Toggle Footer
Top